UMUM

Garda Patriot Bersatu Turut Mendukung Kegiatan Persipa dan Kades Padalarang Dalam Kompetisi Sepakbola Usia13 Tahun

Garda Patriot Bersatu Turut Mendukung Kegiatan Persipa dan Kades Padalarang Dalam Kompetisi Sepakbola Usia13 Tahun
  BERITAAKTUAL87.ID, KBB,- Penyelenggaraan kompetisi pertandingan sepakbola antar RW se - Desa Padalarang, Kecamatan Padalarang usia 13 tahun dilaksanakan Unang Hasby dari Persipa dan Karom Spd,i Kades Padalarang selaku panitia penyelenggara. Selain itu Perhelatan tersebut didukung oleh DPW Jawa Barat LSM Garda Patriot Bersatu, Minggu (19/12/2021). "Perhelatan tersebut memasuki pada fase final, dan berlangsung dilapangan Ambarita, Kampung Kepuh KPAD, Desa Padalarang, Kecamatan Padalarang, Kab.Bandung Barat-Jabar". Hadir pada fase final perhelatan sepakbola antar RW se-Desa Padalarang tersebut Sudirman Ketua DPW Garda Patriot Bersatu serta jajaran bersama Kades Padalarang Karom Spd,i dan Unang Hasby selaku Panitia, Babinsa juga Babhinkamtibmas, juga dari Karang Taruna Desa setempat serta dari unsur tokoh Masyarakat yang ada di Desa tersebut. "Pertandingan kompetisi sepakbola antar RW tersebut memperebutkan piala bergilir Desa Padalarang". Menurut Sudirman Ketua DPW GPB atau yang akrab disapa firman mengatakan, Dari awal berjalannya kompetisi tersebut berjalan sangat kondusif hingga babak final ini, katanya. Firman juga menyebut, LSM GPB sangat mendukung dengan apa yang namanya perbuatan positif. Hal tersebut menurutnya, merupakan sebuah ajang pencarian bakat juga bagi persepakbolaan di Jawa Barat khususnya di Kabupaten Bandung Barat, yang mudah-mudahan mendapatkan perhatian juga baik dari pihak pemerintah KBB juga pengusaha-pengusaha yang ada di wilayah KBB ini, ujarnya. Kita semua tahu bahwa sepakbola juga merupakan sebuah industri, untuk mencetak bibit-bibit pemain yang profesional yang selain bisa mengharumkan nama bangsa juga bisa mengharumkan nama daerah juga, seperti halnya di Jawa Barat ini dengan Persibnya, imbuhnya. Pertandingan antar RW se-Desa Padalarang selain memperebutkan piala bergilir Desa tersebut, juga piala tetap bagi setiap club pemenang. "Keluar sebagai juara 1 dari RW.02 juara keduanya diraih RW.04, dan juara ketiga oleh RW.13, selain mendapatkan piala bergilir juga mendapatkan mendapatkan piala tetap dan uang kadedeuh bagi para juara, club terbaik, pemain terbaik serta pencetak gol terbanyak". Perhelatan kompetisi pertandingan sepakbola antar RW tersebut akan coba terus digelar setiap menjelang akhir tahun, menurut panitia juga Kepala Desa Padalarang serta para pendukung kegiatan tersebut. Untuk itu partisipasi dari berbagai kalangan, baik para pengusaha yang berada di KBB juga pemerintah setempat dalam hal ini pemerintah KBB, diharapkan bisa memberikan perhatian serta sedikit sumbangsihnya, siapa yang tidak ingin nama daerahnya harum dan bisa berprestasi. (dank/din).
Tags: -

0 Komentar :

Belum ada komentar.