PERISTIWA

Anjlok Kereta Api Barang Di Perlintasan Kadungora Garut

Anjlok Kereta Api Barang Di Perlintasan Kadungora Garut
  BERITAAKTUAL87.id,- Garut -- Kereta api pengangkut barang mengalami anjlok di perlintasan KA Kadungora. Kereta api tersebut yang anjlok menghalangi jalan dan menimbulkan kemacetan, gerbong kereta api itu mulai bisa dievakuasi. Gerbong KLB Balas anjlok di perlintasan Kadungora, Jalan Raya Kadungora, Kecamatan Kadungora, Kab. Garut, Senin (11/4/2022) sore sekitar pukul 15.00 WIB. "Benar ada Kereta api barang yang anjlok. Untuk saat ini masih dilakukan penanganan 1 gerbong sudah berhasil diangkat tadi jam 15.22 WIB," kata Kuswardoyo, Manajer Humas Daop II PT KAI kepada awak media Senin (11/4/2022). Kuswardoyo menjelaskan ada dua gerbong yang anjlok. Salah satu di antaranya sudah berhasil dievakuasi sedangkan satu gerbong lain sedang dalam proses pengerjaan. "Kami memohon maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanan yang diakibatkan kejadian anjloknya kereta api tersebut," ucap Kuswardoyo. Sementara kemacetan parah sempat terjadi di lokasi tersebut akibat anjloknya kereta api ini. KLB Balas anjlok di perlintasan yang terletak di jalan nasional akses utama Bandung-Garut. Sementara menurut Kasat Lantas Polres Garut AKP Undang Syarif mengatakan, gerbong saat ini sudah berhasil dievakuasi dan arus lalu lintas sudah lancar kembali. "Arus lalu lintas sudah bisa dilintasi. Sudah normal," ujar Kasat Lantas Polres Garut. (rfd).
Tags: -

0 Komentar :

Belum ada komentar.